
Pusinfolahta Mabes TNI sangat memperhatikan keamanan yang ada di infrastruktur yang ada di Pusinfolahta. Khususnya pada pelayanan domain dan hosting TNI. Data yang terkirim pada setiap proses yang bersifat rahasia seperti login akun hosting dan proses pendaftaran domain sangat diperhatikan dari segi otentik dan validnya data. Untuk itu Pusinfolahta melalui tim NOC Pusinfolahta melakukan serangkai pengetesan dan implementasi terhadap SSL yang digunakan. Sehingga pada tanggal 2 Mei 2016, skor yang dicapai untuk SSL domain.mil.id adalah A+, dimana skor tersebut adalah tertinggi untuk pengetesan SSL.